Tanda Mesin Motor 4Tak Bermasalah, Knalpot Ngebul

Tak jarang kita melihat atau menemukan sepeda motor dengan mesin 4-tak mengeluarkan asap dari knalpot. Padahal keluarnya asap dari knalpot pertanda mesin sepeda motor tidak sehat.

Yosi, mekanik sekaligus pemilik bengkel motor Bengbrand di bilangan Bekasi Timur menjelaskan, keluarnya asap dari knalpot sepeda motor bermesin 4-tak tidaklah wajar. Kemungkinan besar ada kerusakan di mesin, dan harus segera diperiksa.

"Itu akibat oli masuk ke dalam ruang bakar. Sehingga yang terbakar bukan hanya bensin saja tetapi oli juga," ucapnya kepada kami di Bekasi, beberapa waktu lalu.

Dia menjelaskan ada banyak kemungkinan oli bisa masuk ke ruang bakar. Mulai dari piston mengalami kerusakan, hingga karet-karet di mesin yang sudah aus atau mulai melar, karena usia pakai. 

"Kalau mesin 2-tak memang mengeluarkan asap karena bensinnya dicampur oli. Kalau mesin 4-tak knalpotnya ngebut keluar asap karena ada oli yang masuk. Segera saja diperiksa."

Nah sepeda motor anda mengelarkan asap? Lekas diperiksa di bengkel resmi atau bengkel terpercaya Anda, agar kerusakannya tidak semakin parah.